Ezra Resmi Bermain di Liga Kasta Kedua Belanda

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 04 September 2017 | 21:33 WIB
Ezra Resmi Bermain di Liga Kasta Kedua Belanda
Pemain Timnas Indonesia U-22 Ezra Walian (kanan) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-22 Hoang Van Khanh dalam babak penyisihan grup B SEA Games XXIX [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keinginan punggawa tim nasional U-22 Indonesia, Ezra Walian, untuk berkarier di Eropa terwujud. Setelah gencar diberitakan tengah mencari klub, Ezra akhirnya mendapatkan tempat berlabuh, yaitu Almere City.

Almere City merupakan klub kasta kedua di Liga Belanda. Dan striker naturalisasi Indonesia itu meneken kontrak berdurasi dua tahun.

Sebelum resmi meneken kontrak dengan Almere City, Ezra dikabarkan mengikuti tes di tiga klub Inggris pada bulan Juli dan Agustus lalu. Ketiga klub tersebut adalah West Ham United, Hull City dan Bolton Wanderers.

Bermain di Belanda tampaknya bukan hal asing bagi pemain kelahiran Amsterdam 22 Oktober 1997 silam. Seperti diketahui, Ezra sejak kecil menimba ilmu sepak bola di negeri kincir angin hingga berkesempatan berseragam Jong Ajax di musim 2016/17.

 

@ezrawalian has arrived at the Yanmar Stadium! #WelkomEzra #SelamatDatangEzra

Sebuah kiriman dibagikan oleh Almere City FC (@almerecityfc) pada

Baca Juga: Sriwijaya FC Dipermalukan Persib di Jakabaring

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI