Suara.com - Manchester City gagal meraih poin penuh setelah bermain imbang 1-1 dengan Everton. Namun demikian, manajer City Pep Guardiola tetap puas dengan hasil pertandingan yang disebutnya sebagai salah satu hari yang membanggakan dalam hidupnya.
Tuan rumah Manchester City sempat tertinggal lebih 1-0 di Etihad Stadium oleh gol Wayne Rooney. Bahkan City sempat bermain dengan sepuluh pemain hampir sepanjang babak kedua setelah Kyle Walker mendapatkan kartu kuning kedua menjelang akhir babak pertama.
Namun demikian, City masih dapat mendapatkan satu poin setelah gol Raheem Sterling berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-82. Perjuangan skuatnya untuk lolos dari kekalahan pun membuta Guardiola merasa bangga.
"Kami di sini untuk meraih hasil tapi, pada akhirnya, Anda harus menganalisis kinerjanya," kata Guardiola kepada Sky Sports. "Ini adalah salah satu hari terindah dalam hidup saya melihat bagaimana kami melakukannya, 10 melawan 11, melawan Everton."
"Mereka adalah tim Liga Europa, dengan pemain berkualitas tinggi. Itu tidak mudah tapi kami mencoba dan kami melewatkan beberapa peluang, bahkan melawan 11 orang. Kami telah melakukan semuanya," tambahnya.
"Saya tidak tahu berapa banyak peluang yang kami ciptakan, saya tidak tahu berapa banyak peluang yang mereka ciptakan, tapi 10 melawan 11 selama 65 menit," tukas Guardiola. (Scoresway)
Imbang Lawan Everton, Guardiola Tetap Bangga pada Skuatnya
Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 22 Agustus 2017 | 09:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Gelandang Keturunan Indonesia Segera Dibajak Pep Guardiola usai Man City Terpuruk?
27 November 2024 | 07:46 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI