Suara.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengkritik kepemimpinan wasit dalam laga kontra Stoke City, Sabtu (19/8/2017). Menurut pelatih asal Prancis itu, keputusan wasit yang tak mengesahkan gol Alexandre Lacazette telah membuat klubnya menelan kekalahan dari Stoke.
Memang pada menit 72, Lacazette sempat menjebloskan bola ke dalam gawang Stoke. Tetapi wasit yang memimpin pertandingan menilai bahwa striker anyar Arsenal asal Prancis itu sudah dalam posisi offside sebelum menerima bola.
Dalam tayangan ulang di televisi, posisi Lacazette tampaknya masih sejajar dengan bek terakhir Stoke saat bola dikirim kepadanya oleh rekan setim, Olivier Giroud.
"Menurut saya, kami mencetak gol dan Lacazette tidak offside," kata Wenger kepada BT Sport usai laga,"Itu seharusnya putusan mudah. Ketika bola ditendang, ia tidak dalam posisi offiside."
Dalam laga itu, Arenal kalah 1-0 dari tuan rumah Stoke. Gol kemenangan itu dicetak oleh striker anyar Stoke asal Spanyol, Jese Rodriquez.
Arsenal sendiri dalam laga itu menguasai aliran bola dan hanya memberikan Stoke 23 persen penguasaan bola di sepanjang laga. Tetapi dengan kesempatan sekecil itu, Stoke justru berhasil unggul.
"Ini kekalahan yang sukar diterima. Kami punya banyak peluang, kami seharusnya menang mudah," ujar dia kepada BBC.
"Sangat menjengkelkan bisa kebobolan seperti ini. Tak ada alasan bagi pertahanan kami. Mereka diberi gol yang sangat mudah, saya sangat kecewa dengan bek-bek tengah kami," tambah Wenger. (Soccerway)
Arsenal Dikalahkan Stoke, Wenger Salahkan Wasit
Liberty Jemadu Suara.Com
Minggu, 20 Agustus 2017 | 04:10 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Data dan Fakta Menarik Liga Champions: 700 Gol Barcelona, Rekor Buruk Arsenal
07 November 2024 | 08:02 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI