Posting Foto Neymar, PSG Ejek Barcelona Lewat Sosmed

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 17 Agustus 2017 | 14:32 WIB
Posting Foto Neymar, PSG Ejek Barcelona Lewat Sosmed
Ekspresi Lionel Messi dan pemain Barcelona lainnya setelah dikalahkan Real Madrid. GABRIEL BOUYS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paris St Germain mungkin masih menyimpan rasa kesal kepada Barcelona menyusul transfer Neymar. PSG memposting foto Neymar lewat sosial media usai klub Catalan ini kalah dari rivalnya, Real Madrid di Piala Super Spanyol.

Seperti dilansir Scoresway, PSG lewat akun twitter resmi mereka (@PSG_english) , memposting foto Neymar yang sedang tertawa usai Barca dikalahkan Madrid 2-0 di leg kedua. Hasil di Santiago Bernabeu tersebut membuat Madrid meraih Piala Super Spanyol dengan kemenangan agregat 5-1.

Klub raksasa Prancis akhirnya memboyong Neymar dengan rekor transfer sebesar 222 juta euro. Namun PSG sempat merasa dipersulit untuk bisa memboyong bintang Brasil tersebut setelah membayar klausul pelepasannya.  


Sementara Barca saat ini tampaknya masih kesulitan untuk menutupi kepergian Neymar ke PSG. Pelatih Barca Ernesto Valverde pun harus mengakui bahwa mereka harus dapat segera mencari pengganti Neymar guna menciptakan keseimbangan dalam skuatnya.

"Ada beberapa hal di pra musim yang dapat mempengaruhi keseimbangan tim yang ada dan kami harus mengatasinya untuk menemukan keseimbangan lain agar bisa bermain dengan baik dan mendapatkan hasil," ungkap Valverde seperti dilansir Scoresway

Sementara Madrid tampil dominan di leg kedua menghadapi Lionel Messi dan kawan kawan. Gol yang datang Marco Asensio dan Karim Benzema memastikan tuan rumah menang 2-0 atas agregat 5-1 guna memastikan merebut Piala Super Spanyol.

Baca Juga: Ini Arti Sebuah Kemerdekaan Bagi Kapten Persija

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI