PSG harus merogoh kocek 222 juta euro (sekitar Rp3,4 triliun) untuk memboyong Neymar dari Barcelona.
Nilai transfer ini untuk menebus klausul pelepasan kontrak Neymar, dan membuatnya jadi pesepakbola termahal di dunia mengalahkan Paul Pogba.
Pogba diboyong Manchester United musim lalu dari jawara Serie A Italia enam tahun berturut-turut, Juventus, dengan banderol 105 juta euro.
Kabarnya, striker berusia 25 tahun asal Brasil ini akan menerima gaji 30 juta euro atau sekitar Rp474 miliar per tahun di PSG.
Baca Juga: Diwarisi Pastore Nomor 10 di PSG, Ini Komentar Neymar