Suara.com - Pemain naturalisasi berdarah Belanda Ezra Walian saat ini sedang mencari klub baru setelah kontraknya tidak diperpanjang di Jong Ajax. Perwakilan Ezra, Wide Putra Ananda mengaku ada beberapa klub Eropa yang menginginkan jasa Ezra.
Sebelumnya dikabarkan bahwa Ezra sedang menjalani trial di klub divisi dua Liga Inggris Bolton Wanderers. Tak hanya Bolton, penyerang Timnas U-22 Indonesia itu diinginkan oleh klub Eredivisie FC Utrecht.
"Ada beberapa tawaran yang masuk dari Belanda, Belgia, Yunani, dan terakhir Turki," kata Wide saat dihubungi wartawan, Selasa (25/7/2017).
Wide masih belum mau membocorkan klub mana saja yang menginginkan jasa Ezra. Wide mengaku bakal memberitahukan klub yang mengincar Ezra tersebut dalam waktu dekat.
Namun, Wide memprioritaskan Ezra untuk tetap bermain di Belanda. Sebab, itu keinginan langsung dari ayahnya Ezra.
"Nanti saja kalau sudah ada yang mendekati saya beritahu. Yang pasti ayahnya Ezra ingin yang terbaik, kalau tetap di Belanda lebih baik, kalau ada tawaran yang lebih bagus di luar tidak masalah, " tambahnya.
Ezra tidak memperkuat timnas U-22 di ajang kualifikasi Piala Asia U-23 karena harus memulihkan kondisi fisiknya. Diketahui, sang pemain terserang virus Salmonela yang membuatnya harus absen.
Ezra Walian Diperebutkan Beberapa Klub Eropa, Siapa Saja?
Selasa, 25 Juli 2017 | 12:29 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
3 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di BRI Liga 1 yang Sudah Dicuekin Shin Tae-yong
08 November 2024 | 14:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI