Suara.com - Ambisi klub kaya Prancis, Paris Saint-Germain, memboyong Neymar belum padam. Dilaporkan surat kabar Spanyol, AS, PSG siap membayar klausul pelepasan kontrak Neymar di Barcelona sebesar 222 juta euro (sekitar Rp3,4 triliun).
Jika itu terjadi, maka nilai tersebut lebih dari dua kali lipat transfer pemain termahal di dunia yang dipegang Paul Pogba, yang diboyong Manchester United dari Juventus musim lalu seharga 105 juta euro.
Masih menurut surat kabar AS, ayah Neymar dikabarkan akan menemui Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, pada pekan ini untuk membahas rencana perpindahan anaknya tersebut.
Klub yang bermarkas di ibu kota Prancis tersebut tercatat sudah sejak tiga musim lalu berusaha mendatangkan striker asal Brasil ini ke Parc des Princes.
Baca Juga: Gempa 7,8 SR Guncang Rusia, Berpotensi Tsunami
Kali ini, pihak PSG tampaknya bakal menjadikan Marco Verratti, yang ditaksir Barcelona, sebagai jembatan untuk memuluskan proses kepindahan Neymar ke klub mereka.
Pihak AS juga melaporkan, Neymar tertarik pindah ke PSG demi wujudkan ambisinya jadi pemain terbaik di dunia, dimana hal itu tak bisa dia dapatkan selagi masih bermain bersama Lionel Messi di Barcelona.
Media Spanyol lainnya, Diario Sport, melaporkan pada, Senin (17/7/2017) lalu, Neymar tidak senang karena Messi telah menerima sebagian besar pujian selama trofi yang didapatkan Barcelona baru-baru ini.
Neymar sendiri telah memperpanjang kontraknya pada Oktober 2016 lalu. Dia terikat kontrak hingga tahun 2021 mendatang.
Semula klausul pelepasan kontrak Neymar tercatat sebesar 200 juta euro. Kini, jumlah itu naik menjadi 222 juta euro dan meningkat menjadi 250 juta euro pada musim depan seiring kesepakatan kerja sama baru kedua belah pihak.
Baca Juga: Dijual Liverpool, Ini Nilai Transfer Lucas Leiva ke Lazio