Soal Masa Depan Sanchez di Arsenal, Ini Kata Wenger

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 15 Juli 2017 | 14:35 WIB
Soal Masa Depan Sanchez di Arsenal, Ini Kata Wenger
Striker Arsenal Alexis Sanchez merayakan golnya ke gawang Sunderland. Adrian DENNIS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masa depan Alexis Sanchez bersama Arsenal masih belum jelas. Namun demikian, manajer Arsenal Arsene Wenger tetap yakin bahwa Sanchez tidak akan meninggalkan Emirates Stadium.

Sanchez akan memasuki tahun terakhirnya dalam kontraknya di Arsenal. Pemain internasional Cile ini dikabarkan akan siap meninggalkan The Gunners setelah diminati oleh beberapa klub, termasuk dari Manchester City.

Namun demikian, Wenger yang saat ini berada di Australia untuk melakoni tur pra musim, tetap santai soal spekulasi pemain bintangnya itu. Ia tetap memandang positif soal masa depan Sanchez di Emirates.

"Tentu saja, tidak banyak yang harus diselesaikan saat ini dengan pemainnya," kata Wenger saat ditanya tentang Sanchez. "Saya telah berbicara lewat pesan dan itu sangat positif, pikiran saya selalu positif."

Salah satu pemain yang masa depannya kurang jelas adalah gelandang Arsenal Jack Wilshere. Dia menghabiskan musim lalu sebagai pemain pinjaman di Bournemouth, di mana dia sempat patah kakinya menjelang akhir musim 2016-17.
 
"Saya pikir Jack akan bersama Arsenal musim depan, ya," kata Wenger. "Saya akan memberi Anda jawaban yang sangat fokus mengenai hal itu, bahwa dia harus bekerja keras untuk kembali dan berjuang untuk mendapatkan tempat di tim." (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI