Perez Akui Madrid Tertarik Memboyong Mbappe

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 29 Juni 2017 | 03:30 WIB
Perez Akui Madrid Tertarik Memboyong Mbappe
Kylian Mbappe saat memperkuat tim nasional Prancis [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Real Madrid Florentino Perez mengakui bahwa mereka tertarik kepada striker AS Monaco Kylian Mbappe. Meski demikian, Perez mengatakan bahwa Madrid belum melakukan penawaran untuk bintang muda Prancis itu.

Pemain berusia 18 tahun itu diyakini properti terpanas Eropa saat ini. Mbappe telah menjadi incaran beberapa klub, termasuk Arsenal dan Liverpool. Namun Madrid difavoritkan mendapatkan tanda tangan pemain internasional Prancis iyu      

Perez pun mengakui bahwa mereka tertarik kepada Mbappe. "Dia adalah pemain sangat bagus, itu mengingatkan saya pada tahun lalu ketika mereka mengatakan bahwa kami akan memboyong Paul Pogba," ujarnya kepada esRadio.

"Musim panas sangat panjang, [Zinedine] Zidane telah menjalin hubungan dekat dengannya selama beberapa tahun, namun sangat sedikit pemain yang bermain di Real Madrid pada usia 18 tahun."  

"Dia harus memiliki kesabaran, pelatih memilikinya dalam pikirannya. Perlu dikatakan jika kita akan mendatangkan pemain yang bisa berada di bangku cadangan," tukas Mbappe.

Sementara Mbappe telah mencetak 26 gol di semua kompetisi untuk Monaco musim lalu. (Sportmole)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI