Dituding Jadi Biang Kerok Keributan, Ini Pembelaan Oscar

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Senin, 19 Juni 2017 | 20:21 WIB
Dituding Jadi Biang Kerok Keributan, Ini Pembelaan Oscar
Gelandang asal Brasil, Oscar, tengkurep di lapangan saat terjadi keributan diantara kedua tim, Shanghai SIPG dan Guangzhou R&F, dalam lanjutan Liga Super Cina, Minggu (18/6/2017). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Shanghai SIPG, Oscar, bantah tidak menjunjung tinggi sportivitas. Sebaliknya, mantan pemain Chelsea itu mengklaim dirinya sebagai pemain yang sportif.

Tudingan ini muncul saat SIPG berhadapan dengan tuan rumah Guangzhou R&F di Yuexiushan Stadium, Minggu (18/6/2017) kemarin.

Oscar yang tampak emosi, menendang bola ke arah dua pemain lawan. Sontak, hal ini memancing kemarahan para pemain tuan rumah dan keributan diantara pemain kedua tim.

Gelandang asal Brasil ini pun sempat terjatuh setelah didorong pemain lawan.

Baca Juga: Jokowi Tata Ulang Rencana "Full Day School", Begini Respon PBNU

Wasit yang memimpin pertandingan lantas mengeluarkan kartu merah untuk masing-masing pemain kedua tim; Fu Huan (Shanghai SIPG) dan Lu Tixiang (Guangzhou R&F).

Uniknya, Oscar justru tidak mendapat peringatan apapun dari wasit. Oscar berkilah, dirinya sangat menghormati setiap pemain yang dihadapinya.

"Tidak menghormati lawan? Itu tidak benar," kata Oscar kepada kantor berita Sina, dikutip dari ESPN, Senin (19/6/2017).

"Saya pemain yang sangat berdedikasi dan menghargai sportivitas," tegasnya.

Sementara itu, Manajer Shanghai SIPG, Andre Villas-Boas, tampak mencoba 'melindungi' anak asuhnya itu.

Baca Juga: Menangi Dua Seri Terakhir, Ini Titik Balik Kebangkitan Dovizioso

Dia menilai, tindakan Oscar bukan untuk memancing keributan, melainkan sebagai wujud dari semangatnya dalam bertanding.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI