Suara.com - AC Milan gagal untuk mempertahankan Gianluigi Donnarumma di San Siro. Manajer Umum Milan Marco Fassone mengonfirmasikan bahwa kiper muda Italia tersebut telah memutuskan tidak ingin memperpanjang kontraknya di Rossoneri.
Kontrak Donnarumma bersama Milan hanya tersisa satu musim lalu. Milan pun berusaha untuk memperpanjang kiper berusia 18 tahun itu setelah diminati beberapa klub besar, termasuk juara Serie A, Juventus.
Agen Donnarumma, Mino Raiola pun melakukan pertemuan dengan manajemen. Fassone pun akhirnya menegaskan bahwa tidak ada negosiasi yag dilakukan oleh Milan setelah melakukan pembicaraan selama 40 menit dengan Raiola.
"Mino Raiola telah memberi tahu saya keputusan Donnarumma adalah tidak memperpanjang [kontraknya]," kata Fassone seperti dilansir La Gazzetta dello Sport. "Keputusannya itu sudah final."
Tentu saja saja pernyataannya tersebut membuat Donnarumma. Tentu saja itu menjadi kabar baik bagi klub lain, terutama Juventus yang sedang mencari kiper yang sedang dipersiapkan mencari pengganti Gianluigi Buffon. (Espnfc)
Donnarumma Tak Mau Perpanjang Kontrak di Milan
Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 16 Juni 2017 | 13:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
22 November 2024 | 20:58 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI