Berhasil Bangkit, Ini Target Persija Hingga Paruh Musim

Rabu, 14 Juni 2017 | 06:11 WIB
Berhasil Bangkit, Ini Target Persija Hingga Paruh Musim
Jumpa pers usai laga Persija Jakarta vs Perseru Serui. [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta bangkit dari keterpurukan di awal musim Liga 1, usai berhasil mendapatkan hasil kemenangan tiga kali secara beruntun. Terakhir, Ismed Sofyan dan kawan-kawan berhasil mengalahkan Perseru Serui dengan skor cukup telak 3-0, di Stadion Patriot, Bekasi, Selasa (13/6/2017).

Sebelumnya, Macan Kemayoran juga berhasil mengalahkan Arema FC dan juga PS TNI. Meski dianggap bangkit, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, enggan menyebutkan target skuat asuhannya hingga paruh musim Liga 1.

"Ya, setiap pertandingan kita pasti punya target. Kita diskusi sama manajemen dulu, baru manajemen kasih tahu tim pelatih, baru tim pelatih kasih ke pemain," kata Teco, dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.

Sebelum bangkit, nasib Teco sendiri memang sempat berada di ujung tanduk. Manajemen Persija sudah memberikan peringatan kepada pelatih asal Brasil tersebut untuk segara bangkit. Jika tidak, manajemen tim bakal memberhentikan Teco.

"Memang sebelumnya ada diskusi dengan manajemen. Kita punya evaluasi dari tim pelatih sama pemain juga, bukan pelatih kepala sendiri. Saya pikir ini evaluasi bagus buat kita. Kita harus tahu bagaimana kita salah, terus kita bisa perbaiki di latihan," tambahnya.

"Saya bilang sama manajemen, sama seperti apa yang saya bilang ke wartawan. Saya punya satu tahun kontrak, saya akan kerja keras di dalam tim setiap latihan. Setiap pertandingan saya kasih yang maksimal, buat selesai kontrak saya satu tahun," ungkapnya.

Sementara itu, Ramdani Lestaluhu pun bertekad membawa Macan Kemayoran berada di papan atas klasemen Liga 1 2017. Meski mengakui tidak mudah, tapi Ramdani bakal berusaha semaksimal mungkin bersama rekan-rekan lainnya untuk memenangi setiap pertandingan.

"Setiap pemain pasti punya target membawa tim yang dibelanya berada di papan atas. Tapi kita tidak takabur, bahwa di setiap pertandingan kita selalu berusaha untuk menang. Untuk posisi itu, setiap pertandingan kita harus menang. Pasti kita akan ada di atas. Itu aja," ujar Ramdani.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI