Pemainnya Serang Wasit, Pelatih Semen Padang: Dia Mungkin Kesal

Sabtu, 20 Mei 2017 | 19:32 WIB
Pemainnya Serang Wasit, Pelatih Semen Padang: Dia Mungkin Kesal
Pemain Semen Padang Riko Simanjuntak (kiri) dan Pelatih Nilmaizar (kanan) dalam jumpa pers usai pertandingan kontra Bhayangkara FC di Bekasi, Jabar, Sabtu (20/5). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Semen Padang Marcel Sacramento melakukan perbuatan tak terpuji saat pertandingan menghadapi Bhayangkara FC di stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (20/5/2017). Akibat perbuatannya tersebut Marcel diganjar kartu merah.

Di pertandingan itu, Marcel menjegal laju wasit Prasetyo Hadi menggunakan kakinya. Diduga Marcel melakukan hal tersebut karena kesal, setelah dirinya dijatuhkan oleh pemain belakang Bhayangkara FC.

"Kalau Marcel mungkin kita harus melihat dahulu. Dia itu, kan dihantam oleh pemain belakang, kalau disentuh saja itu free kick. Dia mungkin kesal, tapi saya tetap enggan menyalahkan wasit," kata Pelatih Semen Padang Nilmaizar dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.

Meski kesal, Nil menyanyangkan sikap Marcel tersebut. Oleh karenanya, pelatih asal Sumatera Barat itu harus menelusuri lebih lanjut terkait sikap Marcel.

"Tapi Marcel menyerang wasit itu tidak boleh, jadi ada plus dan minusnya. Nanti saya akan menanyakannya dulu, saya tidak tahu aturannya bagaimana," tambahnya.

Pemain Semen Padang Riko Simanjuntak juga mengecam kepemimpinan wasit. Sebab, menurutnya, keputusan wasit yang kontroversial sangat mengganggu jalannya pertandingan.

"Teman-teman di lapangan sudah bekerja keras. Saya agak kecewa dengan kepemimpinan wasit. Sebenernya itu hal kecil tapi sangat menggangu jalannya permainan," ujar Riko.

Di pertandingan itu, Semen Padang harus menerima kekalahan dengan skor tipis 0-1. Ini berarti Kabau Sirah belum mendapatkan kemenangan dari tiga laga terakhir di Liga 1 2017.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI