Suara.com - Mission Imposible itu tugas bagi Atletico Madrid saat menjamu Real Madrid di leg kedua semifinal Liga Champions. Berikut fakta-fakta menarik menjelang duel dua rival sekota Madrid di Estadio Vicente Calderon, Kamis (11/5/2017) dini hari WIB
1. Atletico Madrid hanya melakukan satu shot on target saat leg pertama, pencapaian paling rendah di Liga Champions di tangan Diego Simeone.
2. Ini adalah musim keempat berturut-turut kedua rival sekota tersebut saling berhadapan di fase gugur Liga Champions, sementara Atletico masih belum pernah menang. (Seri 2, kalah 3)
Baca Juga: Soal Masa Depan Messi, Ini Permintaan Neymar pada Barcelona
3. Atletico telah memenangi 17 dari 22 pertandingan kandang mereka di Liga Champions di bawah Simeone (Seri 4, kalah), satu-satunya kekalahan mereka saat melawan Benfica pada September 2015 (1-2).
4. Madrid telah memenangkan lima pertandingan terakhir mereka di Liga Champions, itu kemenangan terpanjang mereka yang pernah ada di fase knock out kompetisi ini. Kemenangan keenam berturut-turut akan membuat rekor baru untuk tahap terakhir Liga Champions.
5. Madrid, bersama Juventus, adalah satu-satunya tim tidak terkalahkan di Liga Champions musim ini (W8 D3). Mereka juga hanya kalah satu dari 13 laga terakhir mereka (W9 D3), yaitu kekalahan 2-0 melawan Wolfsburg pada April 2016.