Suara.com - Dick Advocaat akhirnya kembali ditunjuk sebagai pelatih tim nasional Belanda untuk ketiga kalinya. Dalam pekerjaannya, Advocaat akan dibantu Ruud Gullit sebagai asistennya.
Mantan manajer Rangers dan Sunderland ini akan berusia 70 tahun pada September nanti. Itu artinya Advocaat akan menjadi pelatih tertua yang pernah melatih tim Singa Oranye setelah sebelumnya Guus Hiddink meninggalkan posisi itu di usia 68 pada Juni 2015.
Advocaat siap kembali mengisi posisi tersebut pada Juni setelah dia meninggalkan klub asal Turki, Fenerbahce. Ia akan menggantikan Danny Blind yang telah dipecat pada Maret lalu setelah skuatnya berada di posisi keempat di kualifikasi Piala Dunia.
Ia sebelumnya melatih timnas negaranya dari 1992-94 dan membawa Belanda ke perempat final Piala Dunia 1994, Lagi dia menangani Belanda dari 2002-2004 dan membawa skuatnya ke empat besar Euro 2004 dimana mereka dikalahkan tuan rumah Portugal.
Baca Juga: PSSI Buka Lowongan untuk Posisi Sekjen, Ini Syaratnya
Sementara Gullit sempat menjadi assisten Advocaat namun sempat bentrok saat kesempatan pertama menangani timnas Belanda. Advocaat telah 37 tahun berkarir sebagai pelatih, termasuk sempat menangani Uni Emirate Arab, Korea Selatanm Belgia, Rusia dan Serbia. (Sky Sport)