Suara.com - Arsenal berhasil merebut kemenangan atas juara bertahan Leicester City dalam lanjutan kompetisi Liga Primer Inggris pada Kamis dini hari (27/4/2017) waktu Indonesia.
Bermain di kandang sendiri, di Stadion Emirates, London, Arsenal menang 1-0 atas Leicester. Gol kemenangan Arsenal tercipta akibat gol bunuh diri bek Leicester, Robert Huth di penghujung laga.
Berkat kemenangan itu Arsenal kini naik satu peringkat ke urutan enam klasemen sementara Liga Primer. The Gunners kini mengoleksi 60 poin dari 32 laga.
Laga ini sendiri berlangsung terbuka sejak awal dan diwarnai sejumlah peluang. Kesempatan pertama mencetak gol diperoleh Leicester di menit 21, ketika Riyad Mahrez melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti.
Sayangnya upaya Mahrez masih mampu ditepis penjaga gawang Petr Cech.
Arsenal sempat membalas pada menit 26 lewat Theo Walcott. Mendapat bola di dalam kotak penalti, Walcott yang tidak terkawal menyontek bola ke sudut gawang Leicester, tetapi Kasper Schmeichel masih bisa menepisnya.
Tuan rumah nyaris unggul di penghujung babak pertama, ketika striker Alexis Sanchez melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang sayangnya masih menghantam mistar gawang.
Di babak kedua, kedua tim kembali memeragakan sepak bola menyerang, tetapi Arsenal terbukti lebih beruntung.
Pada menit 84, gawang Schmeichel akhirnya koyak setelah bola tembakan bek Nacho Monreal membentur tubuh Huth sebelum melesat masuk ke dalam gawang Leicester. Skor 1-0 untuk tuan rumah.
Di enam menit waktu tersisa, Leicester berusaha untuk mengejar ketertinggalan. Tetapi hingga laga berakhir, tak ada lagi gol yang tercipta.
Arsenal Menang Tipis atas Leicester
Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 27 April 2017 | 04:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Data dan Fakta Menarik Liga Champions: 700 Gol Barcelona, Rekor Buruk Arsenal
07 November 2024 | 08:02 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI