Suara.com - Manchester City difavoritkan di derby Manchester jilid dua, dan diyakini finis di posisi empat besar musim ini. Seperti diketahui, Jum'at (28/4/2017) dini hari WIB, Manchester City akan menjamu Manchester United di Etihad Stadium.
Keyakinan tersebut datang dari manajer Setan Merah, Jose Mourinho. Mourinho menyebut jika jadwal padat yang membelenggu saat ini membuatnya pesimistis mampu mengantar MU finis di posisi empat besar.
"Mereka (City) memainkan satu pertandingan setiap pekannya hingga akhir musim. Sedangkan kami masih sibuk untuk berlaga di babak semifinal Liga Europa," kata Mourinho.
"Jelas, bermain satu kali setiap minggu membuat tim dan pemain diuntungkan. Jadi sulit rasanya untuk kami (menang di Etihad). Tapi kami akan coba," ujar mantan manajer Chelsea itu.
City saat ini mengantongi 64 poin dan menempati posisi empat klasemen sementara Liga Inggris. Sementara MU yang hanya tertinggal satu poin dari City berada di posisi buncit lima besar. (Soccerway)
Ternyata Mourinho Favoritkan City Tembus Empat Besar, Bukan MU
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 26 April 2017 | 11:02 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Gelandang Keturunan Indonesia Segera Dibajak Pep Guardiola usai Man City Terpuruk?
27 November 2024 | 07:46 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI