Suara.com - Manajer Manchester United Jose Mourinho mengaku senang skuatnya bisa mengalahkan Chelsea. Namun Mourinho menegaskan bahwa dirinya tidak ada kegembiraan ekstra setelah mengalahkan mantan klubnya itu tersebut.
Saat menjamu Chelsea di Old Trafford, Minggu (16/4/2017), MU menang berkat gol Marcus Rashford dan Ander Herrera. Hasil tersebut juga sekaligus membuat MU masih membuka peluang untuk finis di posisi empat besar akhir musim ini.
Kemenangan ini juga sekaligus membalas kekalahan MU saat di Liga dan juga di Piala FA. Sementara bagi Mourinho, hasil ini bisa membalas ejekan fans The Blues yang sempat memanggilnya "Judas" karena melatih klub rival besar mereka.
"Itu adalah rencana yang sama ketika saya bekerja dengan 11 pemain saat Piala FA di Stamford Bridge. Mereka tim yang memiliki serangan balik terbaik di negara ini dan kami mengontrol mereka sangat baik," ungkap Mourinho seperti dilansir BBC Sport.
Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33
"Saya sangat senang dengan skuat saya. Saya senang, itu bukan karena kami melawan Chelsea. Ini karena kami membutuhkan tiga poin ini," kata manajer asal Portugal yang sempat menunjuk-nunjuk emblem Chelsea di jaketnya ke arah fans Chelsea usai laga.
"Saya tidak merasa kegembiraan lebih saat mengalahkan Chelsea, kami mengalahkan pimpinan klasemen. Itu tidak masalah jika pimpinan itu Chelsea atau lainnya, kami mengalahkan mereka meyakinkan. Tidak ada yang dapat meragukan kemampuan kami untuk memenangi pertandingan," tukas Mourinho. (Scoresway)