Pemain Muda Persib Kecewa Diimbangi Arema FC

Minggu, 16 April 2017 | 01:08 WIB
Pemain Muda Persib Kecewa Diimbangi Arema FC
Pemain timnas U-22 Febri Hariyadi [Suara.com/Adie Prasetyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain muda Persib Bandung Febri Hariyadi mengungkapkan kekecewaannya atas hasil imbang yang didapat “Maung Bandung” saat menjamu Arema FC pada laga pekan pertama Liga 1 2017, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, SAbtu (15/4/2017).

Dalam laga itu, Persib ditahan imbang Arema dengan skor 0-0. Namun, Febri siap tampil maksimal di partai berikutnya.

"Hasil memang kurang memuaskan, tapi pemain sudah memberikan yang terbaik di atas lapangan," kata Febri seusai pertandingan.

Laga berikutnya, Maung Bandung akan dijamu oleh PS TNI di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (22/4) pekan depan.

Baca Juga: Batal Lakukan Tendangan Pembuka, Menpora: Tanya Panitia Saja

Skuat asuhan Djadjang Nurdjaman wajib menang kalau ingin membuktikan sebagai salah satu tim terkuat di Indonesia.

"Tentu saya pemain ingin memberikan yang terbaik dan membantu persib meraih kemenangan," tegasnya.

Pada pertandingan melawan Arema FC, Maung Bandung memang tidak tampil baik meski memainkan Michael Essien dan Carlton Cole. Bahkan, skuat kebanggaan Bobotoh itu terus mendapatkan tekanan dari Cristian Gonzales Cs.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI