Suara.com - Pelatih Bayern Munich Carlo Ancelotti memuji performa Hoffenheim yang lebih baik dari skuatnya. Hal itu dikatakan oleh Ancelotti setelah skuatnya menelan kekalahan keduanya di Bundesliga musim ini.
Pada laga di Wirsol Rhein-Neckar-Arena, Bayern Munich harus mengakui keunggulan tuan rumah Hoffenheim 1-0. Gol tunggal yang tercipta dalam pertandingan ini dicetak oleh Andrej Kramaric di menit ke-21.
Ini menjadi kekalahan kedua bagi pimpinan klasemen Bayern Munich dari 27 laga yang telah dilakoninya. Pelatih Carlo Ancelotti pun harus memuji permainan lawannya yang mampu menyulitkan skuatnya.
"Selamat kepada Hoffenheim. Kami sedikit terkejut dengan permainan mereka dan kami tidak terorganisir dalam pertahanan," ungkap Ancelotti usai pertandingan.
Baca Juga: Ketum PSSI Bertemu Eks Presiden Barcelona Bahas Ini
"Ini adalah pertandingan yang sangat intens. Babak pertama kami tidak begitu baik. Kami melakukan pekerjaan yang jauh lebih baik di babak kedua, kemudian kami lebih agresif kemudian. Kami memiliki peluang kami untuk menyamai kedudukan," ujarnya.
"Namun hal-hal seperti ini terkadang tidak bekerja pada hari-hari tertentu, itulah sepak bola," tukas Ancelotti. (Scoresway)