Kalahkan Indonesia, Pelatih Myanmar: Nggak Penting

Selasa, 21 Maret 2017 | 22:02 WIB
Kalahkan Indonesia, Pelatih Myanmar: Nggak Penting
Pelatih tim nasional Myanmar, Gerd Zeise (kiri), memberikan keterangan pers setelah menghadapi timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (21/3/2017). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih tim nasional Myanmar, Gerd Zeise, mengaku tidak terlalu memperdulikan kemenangan 3-1 timnya atas timnas Indonesia U-22 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (21/3/2017).

Baginya, sebuah hasil dalam pertandingan persahabatan seperti ini tidaklah terlalu penting. Terpenting, menurutnya adalah bisa memberikan tambahan pengalaman bagi skuatnya.

"Target dan hasil itu tidaklah penting, yang terpenting itu adalah pengalaman. Sebab, tidak semua pemain yang ikut bertanding itu senior, ada juga pemain muda," kata Zeise dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.

Pelatih asal Jerman ini membeberkan rahasia skuatnya mampu menundukkan Indonesia. Menurutnya, perubahan strategi di babak kedua jadi kunci utama mampu mempermalukan skuat Garuda Muda di hadapan publiknya sendiri.

Baca Juga: Milla Telan Pil Pahit pada Debutnya Bersama Timnas Indonesia U-22

"Para pemain bermain cukup baik, terutama di babak kedua. Kami mengubah strategi di babak kedua sehingga mampu mengalahkan Indonesia," tambahnya.

Berbeda dari Indonesia, timnas Myanmar menurunkan skuat campuran antara senior dan junior. Sementara Indonesia hanya menurunkan pemain yang berada di bawah usia 22 tahun yang dipersiapkan untuk tampil di SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, Agustus mendatang.

Pada laga ini, sejatinya Indonesia unggul lebih dahulu pada menit ke-22 lewat sundulan Nur Hardianto, menyambut umpan lambung Saddil Ramdani dari sayap kiri.

Namun, di menit ke-37, Maung Maung Lwin membuat kedudukan imbang. Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, anak-anak Myanmar tampil lebih efektif. Mereka pun berhasil menambah dua gol lewat sepakan Kyaw Ko Ko dari titik penalti, menit ke-74, dan Si Thu Aung pada masa injury time.

Baca Juga: Korupsi e-KTP, Mahfud MD: Ada yang Terbirit-birit Kembalikan Uang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI