Suara.com - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Indra Sjafri telah memilih 35 pemain yang akan ikut dalam pemusatan latihan yang akan dimulai pada Minggu (19/3/2017) di Lapangan Atang Sutrisna, Cijantung, Jakarta Timur.
Sebelumnya, mantan pelatih Bali United itu telah melakukan seleksi di tingkat Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI, regional, dan nasional beberapa waktu lalu dalam mencari pemain. Dari seleksi tersebut telah didapat 75 pemain.
Kemudian dari 75 pemain telah disaring kembali menjadi 35 pemain saja yang berhak ikut dalam pemusatan latihan sebagain persiapan Piala AFF U-18 yang akan berlangsung pada September mendatang di Myanmar.
Namun, nantinya Indra Sjafri bakal kembali kedatangan para pemain untuk diseleksi pada 6-10 April 2017. Yang bakal datang adalah pemain yang saat ini berkarier di luar negeri.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai MU Taklukkan Rostov
Seperti diketahui, Di Piala AFF U-18 mendatang, Garuda Muda tergabung di Grup B bersama Vietnam, Brunei Darussalam, Filipina, Selandia Baru dan tuan rumah Myanmar.
Berikut 35 nama pemain di pemusatan latihan Timnas U-19 Indonesia sesuai rilis yang diterima suara.com:
Kiper:
1. M. Riyandi, Barito Putera
2. Gianluca Rossi, Ragunan/Jateng
3. Agil Safiq, Jabar
4. Khairil Zul, Aceh
5. Harlan Suardi, Makassar
Belakang:
Baca Juga: Hasil Laga dan Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final Liga Eropa
6. Riansyah Ramadani, Sumsel
7. M. Rifad, Madura United
8. Dendi Zihan, Raguna/Medan
9. Dedi Tri, Ragunan/Palu
10. Syarifudin A, Sulbar
11. Irsan Lestaluhu, DKI Jakarta
12. Kadek Raditya, Ragunan/Bali
13. Nur Hidayat, PSM Makassar
14. Reza Pahlevi, Aceh
15. Renaldi F, ASIFA
16. Juliano, Ragunan/Makassar
17. Eka Febri, DKI Jakarta