Suara.com - Klub Persija Jakarta resmi memiliki direktur baru yaitu Gede Widiade. Gede pun mengungkapkan alasan dirinya memilih Persija setelah diumumkan secara resmi mengisi posisi tersebut, Selasa (14/3/2017).
Dalam beberapa hari terakhir, kabar pindah tangan kepemilikan klub ibukota santer dibicarakan. Namun, masih banyak kalangan yang mempertanyakan mengapa mantan CEO Bhayangkara FC itu memilih Macan Kemayoran.
"Kenapa Persija? Karena saya tinggal di Jakarta. Selain itu, klub ini menantang. Saya ingin kembalikan klub ini seperti aslinya," kata Gede.
Padahal, diketahui klub kebanggaan Jakmania itu memiliki hutang yang cukup besar yaitu Rp90 miliar rupiah. Itu disampaikan sendiri oleh Presiden Persija Ferry Paulus saat memperkenalkan Gede sebagai direktur baru.
Baca Juga: Persib Datangkan Essien, Menpora: Liga 1 akan Bergairah
Namun, hal itu tidak membuat Gede urung membantu Persija. Bahkan, pengusaha asal Bali tersebut berjanji membantu skuat asuhan Stefano Cugurra Teco berprestasi ke depannya.
"Saya terima tantangan bersama Persija. Saya berjanji akan berikan yang terbaik. Tapi, sesungguhnya fundamental Persija sudah diletakan oleh senior salah satunya Ferry Paulus," jelasnya.
Namun, diketahui bahwa hutang Persija telah lunas dengan hadirnya Gede. Sebab, dana dari Gede cukup sebagai suntikan modal awal.
"Persija ini punya hutang Rp90 miliar lebih. Jadi dibayar Rp30 miliar, kemudian masuk ke buku Persija untuk dibuat modal. Kemudian modal itu untuk dibelanjakan untuk menyelesaikan sebagian utang persija, sebagian lagi untuk Persija ke depan," ujar Ferry Paulus.
Meski dengan hadirnya Gede, posisi Ferry Paulus tetap sebagai presiden klub. Bersama Gede, FP sapaan Ferry Paulus bakal tetap membangun Persija ke depan.
Baca Juga: Berikut 5 Fakta Menarik Jelang Monaco Lawan Man City
"Pak Gede direktur. Saya presiden komisaris," jelas FP.