Suara.com - Arsenal melaju ke babak semifinal Piala FA usai mempecundangi Lincoln di Emirates Stadium, Minggu (12/3/2017) dini hari. The Gunners ‘membantai’ Lincoln dengan lima gol tanpa balas.
Babak pertama berlangsung cukup alot. Meski merupakan kesebelasan dari National League, kompetisi kasta kelima di Inggris, Lincoln City tak ingin terlihat lemah.
Terbukti, klub asal Lincolnshire ini mampu menahan gempuran anak-anak Tim Gudang Peluru, setidaknya hingga jelang turun minum. Namun, Arsenal sukses memecah kebuntuan di menit dua waktu tambahan babak pertama.
Memanfaatkan blunder pemain belakang Lincoln, Theo Walcott berhasil menjebol jala tim tamu. Skor satu nol bertahan hingga jeda.
Masuk babak kedua, Arsenal meningkatkan tekanan ke pertahanan Lincoln. Peluang demi peluang kian sering tercipta dari anak-anak asuh Arsene Wenger.
Tekanan berbuah manis. Memanfaatkan umpan matang Hector Bellerin, Olivier Giroud menggandakan keunggulan tuan rumah di menit ke-53.
Petaka itu datang lima menit berselang. Niat hati menjinakkan bola, pemain belakang Lincoln, Luke Waterfall justru merobek jala sendiri yang dikawal Paul Farman. Skor berubah menjadi tiga nol.
Menit 73, giliran Alexis Sanchez yang menyumbang gol buat Arsenal. Penyerang Chile menorehkan namanya di papan skor berkat tendangan keras dari jarak 18 meter.
Tertinggal empat gol, para pemain Lincoln kian frustasi. Pertahanan pun kocar-kacir. Hanya berselang dua menit kemudian, Lincoln kembali kebobolan. Menerima umpan Sanchez, Aaron Ramsey dengan mudahnya mengecoh Paul Farman dan mencetak gol kelima buat Arsenal.
Skor lima nol bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Arsenal jadi tim kedua yang melenggang ke babak semifinal Piala FA, menyusul Manchester City yang menekuk Middlesbrough, Minggu malam.