Suara.com - Melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Europa, Manchester United harus puas dengan hasil imbang yang didapat kala bertandang ke stadion Olimp 2, markas FC Rostov. Dalam laga itu, MU hanya mampu bermain 1-1.
United sebenarnya unggul lebih dulu dalam pertandingan yang berlangsung Jum'at (10/3/2017) dini hari WIB lewat gol Henrik Mkhitaryan di menit 35. Akan tetapi keunggulan Setan Merah tidak bertahan lama setelah Aleksandr Bukharov menyelamatkan tuan rumah dari kekalahan di menit 53.
Menurut Mkhitaryan, timnya mampu memenangkan laga. Akan tetapi kondisi lapangan membuat permainan timnya sulit berkembang lantaran laju bola yang menjadi tidak terarah.
"Kami mencoba untuk memenangkan pertandingan hari ini. Mungkin kami kurang fokus di awal babak kedua. Tapi kami mencoba bermain bagus di lapangan seperti itu," kata Mkhitaryan.
"Saya tidak ingin berbicara banyak soal lapangan karena itu kurang baik untuk kedua tim. Hanya saja jalannya pertandingan menjadi tidak menarik. Bagaimanapun kami mencoba segala cara," sambung pemain asal Armenia seperti dilansir Soccerway.
MU Batal Menang, Pemain Ini Keluhkan Kondisi Lapangan
Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 10 Maret 2017 | 15:37 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Paul Scholes Kasih Rapor Merah ke Manajemen Manchester United, Sentil Sir Jim Ratcliffe
08 Januari 2025 | 12:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 19:02 WIB
Bola | 18:01 WIB
Bola | 17:39 WIB
Bola | 17:31 WIB
Bola | 17:01 WIB
Bola | 16:07 WIB