Suara.com - Timnas U-19 Indonesia telah menggelar seleksi perdananya di Lapangan National Youth Training Centre, Sawangan, Depok, Rabu (1/3/2017). Pada seleksi perdana, Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri ingin melihat filosofi permain yang diarahkannya.
Sebanyak 41 pemain turut serta dalam seleksi tahap pertama timnas U-19. Seleksi tahap pertama untuk Garuda Muda ini akan berakhir pada Sabtu (4/3/2017).
"Untuk hari pertama langsung berlatih passing, saya ingin melihat bagaimana mereka bermain dengan cara dan metode yang saya terapkan," kata Indra seusai pimpin latihan, Rabu (1/3/2017).
Mantan pelatih Bali United itupun menambahkan bakal memberikan latihan fisik besok kepada para pemain seleksi. "Seleksi hari kedua pada pagi hari langsung tes fisik nanti," jelas Indra.
Baca Juga: Mascherano Kembali Perkuat Barca, Arda Turan Masih Absen
Dalam proses seleksi yang akan berakhir pada Sabtu mendatang, Indra yakin sudah tahu siapa saja pemain yang bakal lolos.
"Kami akan maksimalkan waktu empat hari kedepan. Soal jumlah yang lulus saya tidak menarget. Kalau hanya 10 orang yang lulus tidak ada masalah," tambahnya.
Skuat asuhan Indra Sjafri dipersiapkan untuk ajang Piala AFF kategori U-19 pada September mendatang di Myanmar. Indonesia tergabung di Grup B bersama dengan Vietnam, Myanmar, Brunei Darussalam, Filipina, dan Selandia Baru.