Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco mengaku puas dengan kondisi fisik para pemain. Hal itu dikatakan Teco setelah para pemainnya menjalani Bleep Test untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani seseorang.
Selain pemain lokal, pelatih asal Brasil tersebut cukup senang dengan hasil tes terhadap pemain asing yang sedang menjalani seleksi.
Pemain asing yang saat ini menjalani seleksi bersama Persija yaitu Anmar Al Mubaraki Pemain kelahiran Irak. Padahal, pemain berusia 25 tahun tersebut baru bergabung dengan Macan Kemayoran pada Senin (27/2/2017).
"Dia (Anmar) baru datang dan ikut latihan fisik hasilnya juga cukup bagus," kata Teco seusai memimpin latihan Persija di Lapangan POR Sawangan, Senin (27/2/2017).
Pelatih fisik Persija Yogie Nugraha mengungkapkan kalau anak asuhannya mempunyai tingkat kebugaran yang sangat baik. Namun, Yogie tidak menyebut berapa nilai dari hasil tes tersebut.
"Hari ini kita melakukan tes secara keseluruhan, di luar ekspektasi kami mereka seluruhnya bagus. Kita baru latihan satu bulan. Tapi kalau nilainya tidak bisa diberitahu karena bukan konsumsi publik," ujar Yogie.
Yogie menambahkan, pemain-pemain asing yang seleksi juga menunjukkan kemampuan yang sangat baik. "Untuk pemain asing keseluruhan bagus. Meskipun baru ada yang datang hari ini," tambah Yogie.
Gelar Latihan Fisik, Ini Tanggapan Pelatih Persija
Senin, 27 Februari 2017 | 20:58 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pantas Semakin Matang! Yuk Mengenal Dua Mentor Kelas Dunia Rizky Ridho
23 November 2024 | 14:57 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI