Suara.com - Minim gol, tekanan terhadap pemain termahal dunia milik Manchester United, Paul Pogba semakin kuat. Hal itu ditambah pula dengan posisi United yang hingga pekan ke-25 masih belum mampu menanjak ke posisi lima besar.
Diboyong pulang ke Old Trafford dengan mahar sebesar 105 juta Euro, pantas jika fans berharap Pogba akan memainkan peran penting untuk mengambalikan kejayaan Setan Merah musim ini. Akan tetapi, kenyataan yang ada justru tidak berbeda dengan musim lalu di mana MU hanya berkutat di posisi lima atau enam klasemen.
Menurut salah satu punggawa United, Juan Mata, harapan terhadap Pogba boleh-boleh saja. Akan tetapi tekanan tanpa memandang faktor lain, menurut pemain asal Spanyol itu sangat berlebihan.
Menurutnya, meski Pogba saat ini menjadi pemain termahal, pemain asal Prancis itu tidak bisa disamakan dengan bintang Barcelona dan Real Madrid, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang memang tidak ada bandingannya.
"Membayangkannya saja tidak mudah," tukas Mata.
"Ketika pemain dengan transfer besar datang, tentu harapan akan meningkat tajam. Tapi terkadang orang kehilangan persepsi akan realita," jelasnya.
"Pogba bukan mesin. Hanya Messi dan Ronaldo yang bisa mencetak gol di setiap pertandingan. Tidak ada yang lain," tegasnya.
Melakoni 25 pertandingan, MU saat ini masih tertahan di posisi enam klasemen sementara Liga Inggris. Mengantongi 48 poin, United berjarak 12 poin dari pemuncak klasemen sementara, Chelsea.
Dari 25 laga yang dilakoni MU di Liga Inggris musim ini, Pogba bermain 24 kali. Namun dari laga sebanyak itu, gelandang asal Prancis baru mengoleksi empat gol. (Soccerway)