Latihan Terakhir, Timnas Indonesia U-22 Gelar Laga Internal

Kamis, 23 Februari 2017 | 11:42 WIB
Latihan Terakhir, Timnas Indonesia U-22 Gelar Laga Internal
Miftahul Hamdi (rompi kuning) mendapat pengawalan dari Febri Haryadi (kanan) dan rekannya dalam pertandingan internal di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, Kamis (23/2/2017) [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Skuat tim nasional Indonesia U-22 jalani hari terakhir seleksi tahap pertama di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, Kamis (23/2/2017). Menu latihan hari ini adalah pertandingan internal.

Sebanyak 26 pemain dibagi ke dalam dua tim untuk diadu selama 2x30 menit pertandingan. Asisten pelatih timnas Garuda Muda, Miguel Gandia mengaku puas dengan penampilan para pemain.

"Sangat senang dengan hasil latihan. Saya berbincang dengan pelatih dan sangat senang. Kami terbantu dengan kualitas pemain yang didapat," kata Gandia usai latihan timnas.

Gandia menjelaskan, latihan hari ini merupakan puncak dari latihan sebelum-sebelumnya. Jajaran pelatih ingin melihat sejauh mana kondisi fisik para pemain.

Baca Juga: Madrid Takluk dari Valencia, Marcelo: Kami Kebobolan Dua Gol Gila

"Objektivitas hari ini antara lain puncak dari latihan sebelumnya. Pertama, kami ingin melihat kondisi fisik para pemain dan membandingkan data-data di video sebelumnya," tambahnya.

Di pertandingan internal, tim oranye berhasil mengalahkan tim kuning dengan skor 3-1. Gol kemenangan tim oranye dicetak oleh Nur Hardianto dan Saddil Ramdani dari Persela Lamongan, serta Pemain Persib Bandung, Febri Hariyadi.

Sementara, gol hiburan tim kuning dilesatkkan Yabes Roni Malafiani.

Tim oranye diisi oleh Kartika Ajie, Zaenuri/Nazar, Hansamu Yama, Hanif Sjahbandi, Ricky Fajrin, Rizky Dwi, Paulo Sitanggang, Febri Hariyadi, Nasir, Saddil Ramdani, Nur Hardianto.

Sedangkan, tim kuning diperkuat Rully Desrian, Putu Gede, Ryuji Utomo, Bagas Adi, Zalnando, M. Hargianto, Miftahul Hamdi, Gian Zola, Evan Dimas/Arsyad, Yabes Roni, Marinus Manewar.

Baca Juga: Duh, Lorenzo Baru Menyesal Tinggalkan Yamaha?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI