Suara.com - Tuan rumah Valencia sukses menjegal ambisi Real Madrid untuk menjauhkan jarak dari Barcelona. Dalam laga lanjutan La Liga yang sempat tertunda di Mestalla ini, Rabu (22/2/2017) atau Kamis dini hari WIB, Valencia permalukan Cristiano Ronaldo cs dengan skor tipis 2-1.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane menjelaskan awal mula kekalahan timnya. Entrenador (pelatih--red) asal Prancis ini mengatakan, timnya sudah kalah sejak 10 menit pertama.
Kondisi tersebut akibat kesalahan dari para pemainnya sendiri yang kurang siap sejak awal pertandingan. Di samping itu, dia menilai para pemainnya juga gagal menguasai sejumlah area di lapangan.
"Kami sudah kalah dalam pertandingan ini sejak 10 menit pertama. Pergerakan bola kami baik dan mencetak sejumlah peluang untuk mencetak gol," kata Zidane seperti dikutip dari situs resmi klub.
Baca Juga: Duh, Lorenzo Baru Menyesal Tinggalkan Yamaha?
"Kami membuat kesalahan dan mereka dua kali menjebol kami. Kemudian, kami menguasai 80 menit pertandingan untuk balikkan keadaan, tapi kami gagal menguasai banyak area hari ini."
"Kami punya kesempatan mengambil poin, tapi kami gagal melakukannya. Valencia bermain solid, begitu juga dengan pertahanan mereka yang rapat," lanjut Zidane.
Pada laga ini, Valencia langsung unggul cepat di 10 menit pertama dengan dua kali menjebol gawang Los Blancos. Dua gol tersebut masing-masing dicetak Simone Zaza di menit keempat dan Fabian Orellana lima menit kemudian.
Los Blancos hanya bisa memperkecil ketertinggalan setelah mega bintang mereka, Cristiano Ronaldo, membobol gawang Diego Alves di menit ke-44.
Akibat kekalahan ini, Madrid tetap hanya unggul satu poin dari seteru abadinya Barcelona yang berada di urutan kedua klasemen sementara dengan 51 poin.
Baca Juga: Presiden Iran: Tiada Pilihan Palestina Harus Melawan Israel
Meski demikian, Madrid masih punya keunggulan satu pertandingan lagi yang belum dimainkan.