Luis Milla: Terlalu Cepat Kalau Terapkan Tiki Taka

Selasa, 21 Februari 2017 | 13:04 WIB
Luis Milla: Terlalu Cepat Kalau Terapkan Tiki Taka
Pelatih tim nasional U 22 Indonesia Luis Milla Aspas [suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih tim nasional U 22 Indonesia Luis Milla Aspas belum akan menerapkan permainan tiki taka untuk skuat Garuda dalam waktu dekat. Permainan tiki tika dipopulerkan oleh para pemain andalan Spanyol.

"Terlalu cepat kalau bilang akan gunakan tiki taka. Karena sepakbola itu ada menyerang dan bertahan," kata Luis Milla dalam jumpa pers di Hotel Yasmin, Karawaci, Tangerang, Selasa (21/2/2017).

Dalam latihan perdana, Milla masih memfokuskan untuk memantau kemampuan fisik pemain pilihannya. Selain itu, latihan kali ini sekaligus jadi ajang untuk saling mengenal antar pemain.

"Buat saya seleksi ini sangat penting. Saya di sini untuk mengenal dan beradaptasi serta mengenal satu sama lain dengan para pemain," kata dia.

Pelatih yang pernah bermain untuk kesebelasan Barcelona dan Real Madrid tersebut mengaku terkesan dengan pemain-pemain yang kini jadi anak asuhnya.

"Dari awal saya melihat tingkah laku pemain sangat baik. Tapi, saya harap bisa lebih baik lagi," kata dia.

Proses seleksi gelombang pertama Timnas U 22 berlangsung hingga Kamis 23 Februari 2017. Skuat Garuda U 22 dipersiapkan untuk SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Agustus 2017.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI