Suara.com - Legenda sepak bola Belanda sekaligus Direktur Teknik FIFA Marco Van Basten Batal berkunjung ke Indonesia. Mantan pemain AC Milan itu batal datang lantaran sakit.
Sebelumnya, sesuai dengan agenda FIFA yang akan bertemu dengan PSSI, Van Basten dijadwalkan datang ke Indonesia. Meski pemain legendaris itu batal datang, perwakilan FIFA lainnya tetap hadir memenuhi agenda yang telah ditetapkan.
"Sakit dia, jadi batal," kata Direktur Hubungan Internasional dan Media PSSI Hanif Thamrin kepada suara.com, Selasa (14/2/2017).
Hanif menerangkan, delegasi FIFA semula terdiri dari tiga orang termasuk Van Basten. Dua orang lainnya tetap akan datang ke Indonesia pada 18-20 Februari 2017.
"Delegasi FIFA lainnya tetap akan datang sesuai jadwal," tambah Hanif.
Kedatangan FIFA ke Indonesia kali ini adalah untuk memberikan bantuan kepada PSSI. Nantinya, PSSI akan menyampaikan program selama setahun ke depan untuk disesuaikan dengan rencana FIFA.
Rencananya, FIFA akan memberikan dana sebesar Rp16 miliar. FIFA memberikan dana bantuan untuk meningkatkan teknologi, infrastukrur, dan sepak bola wanita.
Sakit, Van Basten Batal Kunjungi Indonesia
Rabu, 15 Februari 2017 | 00:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Ordal PSSI Bahas Wacana Naturalisasi Miliano Jonathans: Bisa Nipu...
23 Januari 2025 | 18:55 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI