Suara.com - Presiden Atletico Madrid Enrique Cerezo cukup gerah mendengar spekulasi Antoine Griezmann akan ke Manchester United. Cerezo menegaskan bahwa Griezmann akan tetap tinggal untuk waktu yang lama di Atletico.
Pemain internasional Prancis dikabarkan telah menjadi target utama manajer MU Jose Mourinho. Bahkan, klub raksasa Inggris itu dikabarkan telah melakukan kesepakatan pribadi antara kedua tim.
Namun, Cerezo mengatakan bahwa Griezmann akan bertahan di Atletico dan tidak akan pergi saat bursa transfer musim panas nanti. "Setiap kali saya melihat Antoine saya memberinya pelukan," kata Cerezo lewat stasiun radio Spanyol COPE.
"Antoine adalah pemain fantastis dan mencintai kehidupannya di Atletico. Saya tidak tahu apa kepentingan Manchester United, tapi Griezmann akan di Atletico untuk waktu yang lama," tegas Cerezo.
Sementara menurut Daily Mail, Atletico akan tetap berjuang untuk mempertahankan Griezmann. Namun klub Spanyol ini siap melepasnya jika klub lain bersedia membayar klausul rilis pemain berusia 25 tahun itu sebesar 86 juta Poundsterling. (Scoresway)