Suara.com - Barcelona tidak puas atas keputusan wasit yang mengusir pemain bintangnya, Luis Suarez, dari arena pertandingan. Seperti diketahui, Suarez di kartu merah saat Barcelona menghadapi Atletico Madrid di leg kedua babak semifinal Piala Raja atau Copa del Rey.
Suarez menerima kartu kuning kedua dan harus meninggalkan arena pertandingan di menit 90 setelah wasit Jesus Gil Manzano menilai pemain asal Uruguay itu menyikut wajah Koke saat berebut bola.
Keputusan tersebut tentunya merugikan Barcelona. Karena Suarez dipastikan tidak bisa tampil di partai final. Untuk itu, pihak klub pun mengajukan banding.
"FC Barcelona mengajukan banding kepada komite kompetisi soal keputusan wasit di semifinal Copa del Rey leg kedua menghadapi Atletico Madrid," bunyi pengumuman klub.
"Keputusan wasit yang dimaksud mengacu pada kartu kuning kedua yang diberikan kepada Luis Suarez setelah bersentuhan dengan Koke. Pemain Uruguay mendapat dua kartu kuning dalam rentang waktu tiga menit," Jelas pengumuman itu.
"Ofisial pertandingan, Jesus Gil Manzano menyatakan dalam laporannya bahwa Suarez mendapat kartu kuning kedua karena melakukan tindakan tidak pantas dengan menyerang lawan saat berebut bola," jelasnya lagi.
Selain Suarez, Barcelona juga mengajukan banding bagi Sergio Busquets. Busquets menerima kartu kuning jelang laga usai lantaran menendang bola keluar arena pertandingan. Seperti Suarez, Busquets pun dipastikan tidak akan tampil di final.
Pertandingan leg kedua antara Barcelona vs Atletico Madrid memang berlangsung panas. Dalam pertandingan itu, wasit mengeluarkan tiga kartu merah. Dua untuk Barcelona, dan satu untuk pemain tim tamu.
Laga yang berlangsung di Camp Nou itu sendiri berakhir imbang 1-1. Hasil tersebut memastikan tiket final bagi Barcelona mengingat kemenangan Blaugrana 2-1 di leg pertama. (Soccerway)
Tidak Terima Suarez di Kartu Merah, Barcelona Layangkan Banding
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 08 Februari 2017 | 20:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Bandingkan Suporter Timnas Indonesia dan Belanda, Patrick Kluivert: Lebih Bergairah
13 Januari 2025 | 08:41 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI