Suara.com - Kemenangan gemilang diraih Manchester City di ajang Piala FA, Sabtu (28/1/2017). Menghadapi Crystal Palace, City menang telak dengan tiga gol tanpa balas.
Dalam pertandingan itu, manajer Josep Guardiola mencoba racikan baru. Yaitu mentandemkan tiga punggawa muda The Citezens; Leroy Sane, Gabriel Jesus dan Raheem Sterling.
Gabriel Jesus yang memulai debutnya bersama Manchester Biru di Sellhurst Park menjadi aktor utama dalam terjadinya gol Raheem Sterling di akhir babak pertama. Pemain itu pun memainkan peran saat City memastikan kemenangan lewat gol Leroy Sane dan Yaya Toure.
Apiknya kerjasama tiga pemain muda itu pun membuat Guardiola yakin akan masa depan City.
"Jesus sangat berperan. Dia sangat agresif meski postur tubuhnya tidak tinggi," kata Guardiola.
"Kita jangan lupa bahwa ada tiga striker dalam pertandingan, yaitu 19, 21 dan 22 (usia Jesus, Sane dan Sterling)," tambahnya.
"Mereka sangat musa. Mereka adalah masa depan Manchester City," tambahnya lagi.
Masa Depan City Ada di Tiga Pemain Muda Ini
Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 29 Januari 2017 | 10:42 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Keciduk di RS Cibubur, Ole Romeny Hampir Tes Medis di Manchester City
15 November 2024 | 13:07 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI