Suara.com - Kenyataan pahit harus diterima Real Madrid. Menjamu Celta Vigo di leg pertama babak perempat final Piala Raja di Santiago Bernabeu, Los Blancos dipaksa menyerah 2-1.
Kekalahan tersebut memang belum menjadi akhir bagi kiprah El Real di Piala Raja musim ini. Tertinggal agregat, Madrid wajib menang di leg kedua. Paling tidak menang tipis 1-0 untuk bisa melaju ke babak semifinal.
Sementara itu dua pesaing Madrid di ajang La Liga, Atletico Madrid dan Barcelona baru akan melakoni leg pertamanya pada Jum'at (20/1/2017) dini hari WIB.
Menghadapi Eibar, Atletico mungkin sedikit lebih beruntung ketimbang Barcelona yang harus menghadapi Real Sociedad di Estadio Anoeta. Pasalnya, Anoeta merupakan salah satu stadion 'angker' bagi raksasa Catalan.
Berikut hasil dan jadwal pertandingan leg pertama Piala Raja musim 2016/2017.
Hasil Pertandingan
19 Januari
Alcorcon 0 - 2 Alaves
Real Madrid 1 - 2 Celta Vigo
Jadwal Pertandingan
20 Januari
01:15 Atletico Madrid vs Eibar
03:15 Real Sociedad vs Barcelona
Madrid Bertekuk Lutut, Barcelona Terancam di Anoeta
Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 19 Januari 2017 | 05:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Bandingkan Suporter Timnas Indonesia dan Belanda, Patrick Kluivert: Lebih Bergairah
13 Januari 2025 | 08:41 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI