Muller Mulai Frustasi dengan Perannya di Bayern

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 12 Januari 2017 | 00:45 WIB
Muller Mulai Frustasi dengan Perannya di Bayern
Penyerang Bayern Munich Thomas Mueller. GUENTER SCHIFFMANN / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Thomas Muller mengakui bahwa tidak senang dengan situasi dirinya di Bayern Munich. Namun pemain internasional Jerman menegaskan bahwa dia akan selalu mengutamakan kepentingan tim.

Muller cukup kesulitan di musim ini setelah dia hanya mencetak satu gol dari 13 kali penampilannya di Bundesliga. Ia hanya duduk di bench selama 90 menit saat Bayern mengatasi RB Leipzig sebelum break musim dingin.
     
Ia pun mengakui bahwa dirinya merasa frustasinya hanya menyaksikan timnya menang dari pinggir lapangan. Namun demikian, Muller tetap tahu bahwa dia harus menyimpan egonya untuk kepentingan tim.

"Pertandingan terakhir melawan Leipzig tidak ideal bagi saya pada level pribadi karena saya tidak bermain," kata Muller Sport Bild.

"Ada lebih banyak ruang daripada di pertandingan sebelumnya dan itu adalah permainan di mana saya bisa menikmati diriku sendiri. Jadi saya jelas tidak menonton dari bangku dengan senyum di wajah saya."

"Akan ada situasi di mana pemain harus puas dengan tempat di bench di pertandingan penting. Tapi kita harus menghadapinya sebagai sebuah tim. Semangat tim adalah kunci dan kita semua harus menempatkan tim daripada ego kita sendiri," tukas Muller. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI