Suara.com - Kabar gembira diterima Manajer Manchester United, Jose Mourinho. Sang kapten, Wayne Rooney telah pulih dari cedera dan siap diturunkan saat melawan Reading pada babak ketiga Piala FA di Old Trafford, Sabtu (7/1/2017).
Penyerang 31 tahun itu terakhir kali bermain tiga pekan silam, absen saat tim menjalani jadwal padat pada saat Natal dan tahun baru karena didera masalah otot.
Mourinho pun memastikan Rooney akan tampil sejak awal melawan Reading, termasuk kiper lapis kedua Sergio Romero.
Di samping itu, manajer asal Portugal ini juga akan mempertimbangkan menurunkan Bastian Schweinsteiger.
Baca Juga: Atasi West Ham, Guardiola Tekankan Satu Hal Ini pada Pemain City
"Dia (Schweinsteiger) dapat bermain sejak awal atau sebagai pemain pengganti. Dia merupakan opsi untuk kami. Selama berbulan-bulan dia bukan pilihan. Kami membuat keputusan itu ketika kami membawanya kembali (ke tim) dan dia siap untuk bermain," kata Mourinho.
"Pendekatan saya adalah jika seorang pemain tidak bermain, saya tidak dapat menghentikan seorang pemain pergi jika tawaran yang tepat datang. Bastian bermain beberapa menit saat melawan West Ham United--pekan lalu. Dia ingin bertahan, dia bertahan karena dia merupakan pilihan kami," lanjut Mourinho.
Di sisi lain, masa depan Morgan Schneiderlin dan Memphis Depay masih belum pasti.
West Bromwich Albion (WBA) telah memberikan penawaran terhadap Schneiderlin, yang juga dikaitkan dengan kepindahan ke Everton, sedangkan Depay telah memicu ketertarikan dari klub Italia AS Roma.
"Situasi mereka sama persis, keduanya akan saya izinkan hengkang--jika ada tawaran yang tepat datang. Sampai saat ini, tidak. Apakah ini situasi yang bagus? Tidak," kata Mourinho. (Antara/Reuters)
Baca Juga: "Star Wars" Beraksi di Bandara Hollywood, Lima Tewas Tertembak