Striker Leicester Ini Terpilih Sebagai Pemain Terbaik Afrika 2016

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 06 Januari 2017 | 10:01 WIB
Striker Leicester Ini Terpilih Sebagai Pemain Terbaik Afrika 2016
Striker Leicester City asal Aljazair, Riyad Mahrez, menyampaikan sambutan usai terpilih sebagai Pemain Terbaik Afrika 2016 di Abuja, Nigeria, Kamis (5/1/2017) [AFP/Pius Utomi Ekpei]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Winger Leicester City asal Aljazair, Riyad Mahrez, terpilih sebagai Pemain Terbaik Afrika 2016 versi Konfederasi Sepakbola Afrika (CAF). Acara seremonial dilangsungkan di Abuja, Nigeria, Kamis (5/1/2017).

Keterpilihan Mahrez tidak lepas dari prestasi besarnya membawa Leicester untuk pertama kalinya menjuarai kompetisi Liga Inggris pada musim lalu, yang membuat pencinta sepakbola dunia terkejut.

Mahrez, yang meraih 361 suara, mengalahkan pemenang tahun lalu, Pierre Emerick-Aubameyang (Borussia Dortmund/Gabon), 313 suara, dan striker Senegal yang bermain di Liverpool, Sadio Mane, 186 suara.

Musim lalu, Mahrez membukukan 17 gol dan 10 assist bersama Leicester di kompetisi Liga Inggris. Mahrez akan absen membela The Foxes untuk sementara waktu lantaran harus memperkuat negaranya di Piala Afrika 2017, 14 Januari-5 Februari 2017.

Baca Juga: Lesu, Striker Arsenal Ini Absen di Piala FA

Pada ajang ini Aljazair tergabung di Grup B bersama Tunisia, Senegal, dan Zimbabwe. Di laga pertama, Aljazair akan menghadapi Zimbabwe di Stade de Franceville, Franceville, Gabon, 15 Januari mendatang. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI