Chapecoense Resmi Jadi Juara Copa Sudamericana 2016

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 06 Desember 2016 | 08:03 WIB
Chapecoense Resmi Jadi Juara Copa Sudamericana 2016
Klub asal Brasil, Chapecoense [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chapecoense dinobatkan sebagai juara Copa Sudamericana. Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) telah mengkonfirmasi klub Brasil itu  menjadi juara Copa Sudamericana 2016.

Kepastian tersebut diumumkan setelah hampir sepakan setelah musibah kecelakaan pesawat di Kolombia. Total 71 orang tewas, dimana di dalamnya adalah 19 pemain dan juga staff klub Chapecoense.  

Mereka hendak menuju Kolombia untuk menjalani partai leg pertama Copa Sudamericana menghadapi Atletico Nacional. Namun takdir berkata lain dan kecelakaan peaswat tersebut telah membuat dunia sepak bola berduka.

Klub lawan, Atletico Nacional pun langsung meminta CONMEBOL) untuk menghadiahi gelar juara kepada Chapecoense. Permintaan itu akhirnya dikabulkan oleh CONMEBOL yang pada Senin (5/12/2016) malam WIB.

Chapecoense secara resmi dinobatkan sebagai juara Copa Sudamericana dan dipastikan akan bermain di ajang Copa Libertadores. Mereka juga berhak atas hadiah 1 juta dollar AS (sekitar) Rp 13,5 M. (Sportmole)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI