Lawan Sporting, Ronaldo Tatap 100 Gol di Liga Champions

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 22 November 2016 | 16:58 WIB
Lawan Sporting, Ronaldo Tatap 100 Gol di Liga Champions
Gaya selebrasi striker Real Madrid, Cristiano Ronaldo, usai mencetak gol keduanya ke gawang Atletico Madrid, Sabtu (19/11/2016) [AFP/Gerard Julien]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melawan Sporting Lisbon akan menjadi laga emosional bagi bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo. Namun demikian, Ronaldo punya kans mencatat ketajamannya di Liga Champions jika mampu membobol gawang mantan klubnya itu.    

Ronaldo berpeluang untuk menjadi pemain pertama yang mencetak 100 gol di kompetisi bergengsi Eropa ini. Ia telah mengoleksi 98 gol dari 95 kali penampilannya di Liga Champions.

Meski demikian, Ronaldo mungkin dihadapkan sedikit dilema. Pasalnya, dia harus melupakan sejenak nostalgianya dengan klub tempat dirinya merintis karirnya jika ingin mencatat gol ke-100 tersebut.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane pun tidak pernah meragukan kemampuan Ronaldo mencetak gol. Apalagi Ronaldo baru saja mencetak hat -trick saat derby Madrid melawan Atletico Madrid.

"Cristiano memiliki jalannya dia. Anda dapat berpikir dia tidak dapat bermain baik, namun setiap saat dia bisa mencetak gol. Dia bisa mencetak gol setiap saat bahkan di akhir laga," puji Zidane.
 
"Anda dapat mengkritisi Ronaldo tidak cukup untuk mencetak gol, namun tiga pekan lalu, dia mencetak tiga gol melawan Alaves, dia mencetak tiga gol di akhir pekan ini dan saya berharap dia mencetak gol lagi pada Selasa ini," tukasnya. (Espnfc)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI