Ketahuan 'Teler', Rooney Malah Dibela Legenda MU

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 18 November 2016 | 20:55 WIB
Ketahuan 'Teler', Rooney Malah Dibela Legenda MU
Gary Neville dan Wayne Rooney saat masih aktif bermain bersama di Manchester United [AFP/Carl de Souza]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda Manchester United, Gary Neville, mengecam tindakan juniornya Wayne Rooney yang meminta maaf setelah fotonya yang tengah 'teler' mencuat ke publik.

Mantan pelatih Valencia itu justru menilai, kapten MU tersebut enggak memiliki urgensi untuk meminta maaf kepada publik Inggris atau fans-nya atas kelakuannya itu.

"Ini memalukan. Wayne Rooney seharusnya tidak perlu minta maaf. Atau jika dia melakukannya, rekan-rekannya juga harusnya bersama dirinya!" cuit Neville di akun Twitter-nya.

Rooney diketahui mabuk usai menghadiri sebuah pesta pernikahan, 24 jam setelah tim nasional Inggris menang atas Skotlandia, 3-0, Jumat (11/11/2016).

Striker berusia 31 tahun itu diketahui baru pulang sekitar pukul 05.00 pagi. Tindakan Rooney ini telah mendapat banyak kritikan dari sejumlah pihak.

Rooney pun menyadari foto itu sangat tidak pantas untuk seseorang yang berada di posisi sepertinya. Rooney sudah berbicara dan meminta maaf kepada manajer sementara timnas Inggris, Gareth Southgate, serta Direktur Teknik Federasi Sepakbola Inggris, Dan Ashworth.

Sementara itu, mantan manajer MU di era 1980-an, Ron Atkinson, menilai hal seperti itu biasa terjadi di dalam persepakbolaan Inggris.

"Ini bukan budaya yang dikhususkan untuk MU. Saya rasa mayoritas klub, memiliki pemain yang menikmati keluar malam," kata Atkinson, 77 tahun.

"Namun, publik cenderung tetap menyalahkan, keluar malam pada waktu yang tak tepat, tidak boleh keluar malam sebelum pertandingan, meski dua hari sebelum pertandingan atau semacamnya," lanjut Atkinson. (Mirror)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI