Suara.com - Liverpool untuk sementara merajai klasemen Liga Primer Inggris setelah membatai tamunya Watford dengan skor 6-1 di Stadion Anfield, Minggu malam (6/11/2016).
The Reds kini mengoleksi poin 26 dari 11 laga, unggul satu poin atas Chelsea yang berada di urutan kedua, serta dua poin di atas Manchester City dan Arsenal yang masing-masing berada di urutan ketiga lalu keempat.
Anak-anak asuh Jurgen Klopp itu memulai pesta di kandang kebanggaan mereka pada menit 27 dengan aksi Sadio Mane. Gelandang lincah yang awal musim dibeli dari Southampton itu mencetak gol pertama Liverpool memanfaatkan umpan lambung Philippe Countinho.
Para pendukung tuan rumah kembali bersorak tiga menit kemudian, setelah Countinho sendiri mencetak gol dalam sebuah aksi menawan. Gelandang Brasil itu sempat melewati seorang bek sebelum melepaskan tembakan mendatar keras dari luar kotak penalti - khas Coutinho.
Gol ketiga Liverpool tercipta di menit 43 dari kaki Emre Can. Gelandang Turki itu mencetak golnya dengan sebuah sundulan cantik, setelah menerima umpan silang dari Adam Lallana.
Skor 3-0 menutup babak pertama.
Di babak kedua pesta kembali berlanjut. Pada menit 57 giliran Roberto Firminho yang membobol gawang Watford, setelah menerima umpan silang datar dari Lallana.
Pada menit 60 sekali lagi gawang tamu Liverpool terkoyak dan pelakunya adalah Mane. Gol kedua Mane di laga itu dicetak dengan sebuah sontekan manis, menyambut umpan Firminho.
Pesta Liverpool di laga itu ditutup oleh gol Georginio Wijnaldum yang masuk menggantikan Mane pada menit 63. Gol gelandang Belanda itu dicetak pada menit 90, menyambut bola muntah hasil tembakan Daniel Sturridge.
Adapun Watford berhasil mencetak gol hiburan lewat aksi Daryl Janmaat pada menit 75. Hingga laga berakhir, skor tak berubah.
Liverpool Sementara Rajai Inggris Usai Bantai Watford
Liberty Jemadu Suara.Com
Senin, 07 November 2016 | 05:33 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Federico Chiesa Jangan Ngeluh, Diminta Maanfaatkan Kesempatan di Piala FA
11 Januari 2025 | 13:48 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI