Suara.com - Manchester City dan Barcelona sementara masih sama kuat 1-1 di babak pertama Liga Champions. Lionel Messi sempat membuat Barca memimpin sebelum disamakan oleh gol Ilkay Gündogan
Kedua tim sama sama mencoba membangun serangan namun belum ada peluang berbahaya di lima menit pertama. Pada menit ke-10, Raheem Sterling mendapatkan kartu kuning karena dianggap melakukan diving di kotak penalti Barca saat mencoba melewati Samuel Umtiti.
Sebuah usaha Sterling lewat tendangannya ke arah gawang di menit ke-16 masih dapat dengan mudah diamankan oleh kiper Marc-André ter Stegen. Namun Barca akhirnya yang memimpin lebih dulu lewat gol Lionel Messi di menit ke-21.
Setelah mendapat tekanan dari City, Barca langsung melakukan serangan balik. Neymar bergerak cepat dari tengah lapangan dan mengirimkan bola kepada Messi yang dengan tenang melepaskan sepakan kaki kirinya menaklukkan kiper Willy Caballero.
City mencoba bangkit setelah tertinggal 0-1 untuk Barca. Usaha Raheem Sterling lewat tendangan kaki kirinya dari luar kotak penalti masih dapat diblok, sedangkan sepakan kaki kanan Ilkay Gündogan masih dapat diamankan Ter Stegen di menit ke-24
Empat menit kemudian Barca balik menekan namun usaha Neymar lewat tendangan kaki kirinya masih dapat digagalkan Caballero. Sedangkan sundulan Luis Suarez menyambut umpan Messi masih berada di samping gawang di menit ke-34.
City berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Gundogan di menit ke-39. Sergio Aguero berhasil memotong bola lawan dan diteruskan kepada Sterling yang memberikan umpan kepada Gundogan dan diselesaikan dengan sepakan kaki kirinya.
Tuan rumah City mencoba terus menekan Barca namun hingga turun minum skor masih tetap 1-1.
Susunan Pemain :
Manchester City: Willy Caballero, John Stones, Nicolás Otamendi, Fernandinho, Aleksandar Kolarov, Pablo Zabaleta, Ilkay Gündogan, Kevin De Bruyne, David Silva, Raheem Sterling, Sergio Agüero
Barcelona : Marc-André ter Stegen, Samuel Umtiti, Javier Mascherano, Lucas Digne, Sergi Roberto, Sergio Busquets, André Gomes, Ivan Rakitic, Luis Suárez, Neymar, Lionel Messi