Suara.com - Kesebelasan Mitra Kukar mewaspadai ketajaman penyerang Madura United utamanya Pablo Aracil Rodrigues yang saat ini sudah mengoleksi 14 gol di ajang Torabika Soccer Championships (TSC) 2016.
Penyerang asal Spanyol tersebut, diyakini bakal merepotkan lini belakang tim berjuluk "Naga Mekes" dalam upayanya meraih hasil maksimal pada laga yang berlangsung di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Kukar (28/10).
Pelatih Mitra Kukar Jafrie Sastra dihubungi dari Samarinda, Kamis, mengakui akan kualitas penyerang berpostur jangkung tersebut dengan nalurinya untuk mencetak gol.
Untuk itu ia mengintruksikan kepada pemain belakangnya untuk melakukan pengawalan ketat kepada Pablo Rodrigues, utamanya ketika masuk di kotak enam belas.
"Saya tau Madura punya striker yang bagus, untuk mengantisipasi pastinya ada pemain yang kita intruksikan untuk melakukan penjagaan ketat saat pertandingan," jelasnya.
Ia mengakui lini belakang Naga Mekes saat ini menjadi sorotan, lantaran kerap keteteran menghadapi permainan cepat lawan, hal itu dibuktikan dalam 3 laga terakhir, Mitra Kukar selalu kebobolan.
Tercatat 4 gol bersarang di gawang Gerri Mandagi selama 3 pertandingan terakhir. Ketiadaan palang pintu Arthur Cunha menjadi salah satu faktor lemahnya pertahanan Mitra Kukar.
Namun Jafri menepis faktor absennya Arthur sebagai pemicu kelemahan lini belakang. Menurutnya ada banyak faktor yang mempengaruhi permainan tim di setiap pertandingan.
"Setiap pertandingan belum tentu sama, banyak aspek yang menjadi penyebabnya, dan kami sudah melakukan evaluasi akan hal itu," katanya.
Sementara itu pemain Belakang Mitra Kukar, Zulchrizal Abdul Gamal mangakui telah mendapatkan tugas khusus untuk mematikan gerakan Pablo.
"Pablo pemain bagus dan masuk top skorer. Tapi kita sudah punya strategi khusus untuk meredamnya," tegas Gamal. (Antara)
Pemain MU Ini Sita Perhatian Pelatih Mitra Kukar
Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 28 Oktober 2016 | 01:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
BRI Liga 1: Gacor di Level Asia, Madura United Bisa Redam Persija Jakarta?
06 November 2024 | 08:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI