Suara.com - Diego Simeone tetap percaya pada Antoine Griezmann. Pelatih Atletico Madrid ini menegaskan bahwa Griezmann masih tetap menjadi penendang penalti timnya meski sempat gagal saat menghadapi Bayern Munich.
Atletico meraih kemenangan tipis 1-0 atas tamunya, Bayern Munich dalam laga grup D Liga Champions. Griezmann berperan atas tercipta gol pertama yang dicetak Yannick Ferreira Carrasco di menit ke-35
Griezmann punya kesempatan memperbesar keunggulan dari titik penalti namun tendangannya gagal. Tendangan penalti pemain internasional Prancis ini di menit ke-84 masih membentur mistar gawang.
Atletico punya tiga kesempata tendangan penalti dan dua diantaranya gagal dicetak oleh Griezmann. Namun hal itu tidak mengubah keputusan Simeone bahwa Griezmann tetap menjadi penendang penalti.
"[Diego] Maradona, [Lionel] Messi, [Michel] Platini dan Zico memiliki semua pernah gagal penalti. Griezmann akan terus mengambil tendangan penalti," kata Simeone lewat situs UEFA.
"Kami sangat senang dengan pekerjaannya. Dia memulai serangan balik untuk gol dan dia melakukan seribu hal. Bagi saya, dia adalah di antara pemain depan terbaik di dunia." (Scoresway)
Griezmann Gagal Cetak Gol Penalti, Ini Komentar Simeone
Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 29 September 2016 | 15:06 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen saat Real Madrid Hadapi Liverpool
25 November 2024 | 23:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI