Suara.com - Tim sepak bola Jawa Barat akan menghadapi Papua di Pekan Olahraga Nasional XIX/2016. Tuan rumah telah siap menghadapi permainan keras yang diprediksikan akan tersaji di laga semifinal tersebut.
Manajer Jawa Barat Duddy Sutendi menyatakan skuatnya telah siap menghadapi Papua di Stadion Wibawa Mukti, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (26/9/2016) sore.
"Saat melawan raksasa dari timur Papua pada sore ini, Gian Zola dan kawan-kawan akan diuji dengan permainan keras dan tensi tinggi, serta diprediksi akan mewarnai laga ini," kata Duddy Sutendi, Senin (26/9/2016).
Menurut dia, Jawa Barat sebenarnya memiliki bekal lebih dibanding Papua di laga ini.
Sebagai tuan ruan, motivasi Jabar sedang tinggi guna merengkuh juara. Sambutan dari ribuan suporter Cikarang dipastikan bakal membuat semangat pemain makin terangkat.
"Saya baru lihat di Stadion Wibawamukti penonton yang begitu luar biasa. Sebelumnya di Stadion Pakansari tidak begini," ungkapnya.
Selain dukungan suporter, rekor pertandingan Jabar pun yang terbaik dari seluruh tim. Dan menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih kemenangan di seluruh pertandingan.
Jabar juga sukses meraih enam kemenangan di enam pertandingan. Termasuk mengalahkan juara bertahan, Kalimantan Timur.
Rekor kemenangan ini pun membantu Jabar memastikan tiket semi final saat fase grup masih menyisakan satu pertandingan.
Kebijakan mengistirahatkan sejumlah pemain saat laga terakhir menghadapi Bangka Belitung, membuat stamina pemain Jabar dinilai lebih baik.
Sementara itu, pelatih Jawa Barat Lukas Tumbuan mengatakan timnya sudah mempunyai bekal lebih guna pertandingan yang akan digelar sore ini.
Ia akan memainkan strategi baru yang telah diajarkan kepada anak asuhannya. Selain itu juga akan memainkan peran dari setiap individu tim guna meraih angka penuh dalam ritme pertandingan.
Sedangkan pelatih Papua Chirsleo F Yarangga menyatakan timnya telah mengetahui kekuatan Jabar dan sudah diukur kekuatan tempur anak asuhan Lukas Tumbuan.
Menurut dia, Papua sempat mencoba Jabar dalam laga uji coba di Bandung. Berbekal uji coba itu akan dilakukan adu strategi dalam laga sore ini. (Antara)
Jabar Siap Hadapi Papua di Semifinal
Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 26 September 2016 | 16:28 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI