Suara.com - Barcelona bukan hanya gagal meraih kemenangan atas Atletico Madrid. Barca juga harus kehilangan Lionel Messi selama tiga pekan setelah dibekap cedera pangkal pahanya.
Pemain berusia 29 tahun itu digantikan oleh Arda Turan sebelum Barca ditahan imbang 1-1. Bintang Barca ini sempat tergeletak dan tidak merasa nyaman setelah diganggu bek Atletico, Diego Godin,
Pelatih Barca Luis Enrique langsung menariknya sebagai tindakan pencegahan. Barca pun mengumumkan bahwa Messi akan absen hingga pertengahan bulan depan karena mengalami cedera pangkal paha.
"Leo Messi mengalami cedera pangkal paha di kaki kanannya dan dia akan absen untuk sekitar 3 minggu," posting klub Barcelona lewat akun resmi twitternya.
Messi sebelumnya juga sempat menderita masalah pangkal paha saat memperkuat tim Argentina. Ia hanya bermain 30 menit sebagai pemain pengganti babak kedua saat kalah 1-2 dari Alaves pada 10 September. (Scoresway)
Messi Dibekap Cedera Usai Barca Ditahan Atletico
Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 22 September 2016 | 07:38 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Thom Haye Dipuji Eks Barcelona: Dia Belum Pernah...
23 Desember 2024 | 21:49 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 21:49 WIB
Bola | 21:10 WIB
Bola | 20:01 WIB
Bola | 18:30 WIB
Bola | 18:07 WIB
Bola | 18:04 WIB