Suara.com - AC Milan berhasil menaklukkan tamunya, Lazio dengan skor 2-0. Ini menjadi kemenangan kedua berturut-turut yang diraih Rossoneri di laga Seri A awal musim ini.
Menjamu Lazio di San Siro, Rabu (21/9/2016) dini hari WIB, Milan sempat mendapatkan tekanan di awal. Namun kiper Gianluigi Donnarumma masih mampu menggagalkan ancaman Filip Djordjevic lewat sundulannya.
Sementara Milan juga mencoba membuka serangannya namun tembakan Mbaye Niang masih terlalu lemah. Mesi demikian, Milan akhirnya memimpin lewat gol Carlos Bacca di menit ke-37 lewat tendangan kaki kanannya.
Milan masih melanjutkan tekanannya namun skor 1-0 bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Rossoneri masih melanjutkan tekanannya dan dua peluang M'Baye Niang masih melenceng dari target.
Pada menit ke-73, wasit menunjuk titik putih setelah pemain Lazio Stefan Radu melakukan hand ball di kotak terlarang. Niang yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan baik dan Milan unggul 2-0.
Pertandingan masih berlangsung dengan ketat namun Milan mampu mempertahankan keunggulannya 2-0 hingga akhir laga. Ini menjadi kemenangan berturut turut pertama Milan sejak Februari.
Dengan kemenangan tersebut skuat besutan Vicenzo Montella naik ke posisi ketiga klasemen Seri A dengan sembilanm poin dari lima laga. Sementara Lazio di posisi keenam dengan mengumpulkan tujuh poin.