Pelatih Bhayangkara, Ibnu Grahan, mengatakan anak asuhnya sudah tampil maksimal, tetapi peluang yang berhasil diciptakan belum berhasil dikonfersikan menjadi sebuah gol.
"Permainan sudah bagus, tetapi peluang yang dihasilkan belum bisa menghasilkan gol. Sekali lagi selamat kepada Arema atas kemenangan ini," katanya.
Sementara itu, pelatih Arema, Milomir Seslija, mengatakan upaya yang dilakukan pada pertandingan ini sudah cukup maksimal dan permainan berlangsung cukup menarik.
"Ini sebagai bukti bahwa Arema bermain bagus dan berhasil meraih tiga poin dalam pertandingan kali ini," katanya. (Antara)